Visi Misi Universitas


Visi

UKI Paulus Menjadi Universitas Unggul Yang Mengaktualisasi Iman Kristen Secara Holistik

Misi

Mengembangkan iklim akademik yang terpandang membentuk universitas yang berpenampilan mengesankan dan mempersiapkan mahasiswa menjadi pekerja-pekerja unggul dan pemimpin-pemimpin strategik.

Kurikulum UKI Paulus mengitegrasikan pengetahuan teori dan praktek yang dirancang dengan sistem Kurikulum Berbasis (KKNI), dan dapat diselesaikan dalam kurun waktu 3,5 - 4 tahun.

Metodologi pembelajaran yang diterapkan adalah Student Centered Learning (SCL) yang dipadukan dengan pembelajaran online, yang bertujuan untuk menggali potensi dan mengembangkan kreativitas mahasiswa dalam bidang ilmu yang dipilih sehingga menjadi alumni yang mampu bersaing dalam dunia kerja dan masyarakat. Untuk memberi kenyamanan dalam pembelajaran maka setiap kelas dilengkapi dengan projector dan air conditioner (AC). Mahasiswa juga dapat mengikuti kuliah secara online jika tidak dapat ke kampus.

Tersedia fasilitas seperti Gedung Pertemuan Ilmiah, Ruang Seminar, Pusat Kegiatan Kemahasiswaan, Gazebo, dan lain-lain yang dilengkapi dengan jaringan internet untuk mendukung mahasiswa lainnya untuk urusan akademik maupun non akademik. Suasana akademik yang kondusif ditujukan bagi perkembangan akademik mahasiswa dan peningkatan profesionalisme dosen.